Yuk Hemat dan Mulai Menabung #CerdasDenganUangmu

By Sheren - Sunday, December 30, 2018

https://www.moneysmart.id/lomba-blog-moneysmart-2018-cerdasdenganuangmu/
sumber : Moneysmart.id

Halo, sekarang kita sudah di penghujung tahun 2018. Jangan lupa menyiapkan resolusi untuk setahun ke depan. Tapi jangan sampai resolusi untuk tahun 2019 ini hanya menjadi hitam di atas putih alias wacana belaka. Buat persiapan yang matang untuk mencapai resolusi-resolusi tersebut.

Sebagai kaum milenial, sudah seharusnya bagi kita untuk membuat resolusi yang mulai memikirkan masa depan. Misalnya mencoba menjadi lebih hemat di tahun depan yang akan dimulai besok. Penting loh bagi kita untuk #CerdasDenganUangmu dan mulai menabung sejak sekarang. Saya tahu, tahun 2018 pasti kalian boros sekali bukan? Soalnya saya juga begitu nih. Nah, untuk tahun ini, tidak ada salahnya kita mencoba menjadi pribadi yang lebih baik dan merencanakan proyek menabung yang pastinya akan memiliki manfaat untuk tahun-tahun mendatangnya lagi.

Untuk yang masih kuliah seperti saya, kita pasti hanya memiliki uang pas-pasan dan itupun merupakan uang saku dari orangtua karena sebagian besar dari kita memang belum bekerja. Tapi jangan cemas! Kita masih bisa kok mengelola uang kita yang pas-pasan ini dan menabungnya untuk kebutuhan kita yang lebih penting.

Supaya resolusi menabung ini gak cuma jadi angan-angan, sini saya kasih tips dan triknya buat kalian. Dan ingat kunci suksesnya : Dicoba dulu. Kalo enggak dicoba kita enggak bakal tahu hasilnya.


1. BULATKAN NIAT DAN TEKAD

Tulis resolusimu supaya ingat!
sumber : Dokumen Pribadi
Niat adalah awal dari usaha. Mau melakukan apapun udah pasti butuh niat. Nah jika memang mau keadaan keuangan jadi lebih baik, kita harus memikirkan dari sekarang apa saja yang harus dilakukan. Buatlah daftar antara kebutuhan dan keinginan kamu di tahun 2019. Menge-list barang kebutuhan akan mencegah kita menjadi semakin boros, loh! Karena kita jadi lebih memerhatikan pengeluaran kita.

Setelah niat didapat dan memulai usaha untuk menghemat, pertahankan tekad ya! Jangan sampai luntur gara-gara ada sedikit godaan.


2. TAHAN GODAAN!

Diskon makanan pasti merupakan cobaan yang berat, apalagi kalo
makanannya seperti ini.
sumber : Dokumen Pribadi
Diskon terpampang di papan iklan? Pakaian-pakaian cantik yang mendadak muncul di Instagram kalian dan membuat tergoda belanja? Ingin libur setiap weekend? STOP. Jangan dulu. Pikirkan matang-matang. Ingat mengenai list kebutuhan kalian dan jangan sampai tergiur dengan semua godaan mulai dari diskonan yang membuat kalian membeli barang-barang tidak diperlukan, hingga libur setiap weekend atau akhir bulan dengan alasan refreshing. Semua itu hanya akan mengganggu resolusi keuangan kalian, guys. Lebih baik gunakan waktu kalian untuk hal yang lebih bermanfaat seperti berolahraga atau berkumpul dengan keluarga.

Untuk lebih lengkapnya, kalian bisa nih baca lebih lanjut tulisan Mahardian Prawira mengenai Resolusi Tahun Depan Bikin Keuangan Kamu Aman


3. KALAU MEMANG MAU LIBURAN, CARI AJA YANG PROMO

Saya tahu liburan bersama teman itu adalah momen yang paling dinanti.
sumber : Dokumen Pribadi
Mungkin kalian memang lagi stres berat setelah Ujian Akhir Semester dan butuh liburan. Nah, kalian harus pandai-pandai untuk mencari promo tiket yang murah dan pas dengan waktu liburan yang tersedia untuk kalian. Tapi tetap ingat, jangan keseringan ya! Nanti barang kebutuhan kalian justru tidak terbeli gara-gara uang kalian habis untuk liburan.

Nih ada tips liburan buat kalian mengenai Liburan yang Gak Bikin Kere! 


4. GAYA PACARAN YANG HARUS MENYESUAIKAN BUDGET

Bukan budget yang harus menyesuaikan gaya pacaran. Hehehe, ini khusus buat kalian yang udah punya doi aja ya. Buat yang masih jomblo boleh kok skip poin ini.

sumber : Dokumen Pribadi
Ngedate di tempat mewah? Hadiah Mahal? Kencan wajib tiap minggu? Nongkrong di kafe kekinian? Aduh, itu gaya pacaran yang emang millennial banget. Enggak ada salahnya ngedate di tempat mewah, tapi jangan keseringan. Daripada begitu, mending ajak pacar buat ikutan mengatur keuangan yuk. Menunjukkan rasa sayang enggak selalu harus kencan ke tempat-tempat terkeren kok. Mau susah senang sama-sama namanya juga sayang, iya kan sayang?

Kalian harus baca banget nih artikel dari Dewi Puri mengenai Gaya Pacaran yang Bikin Kamu Miskin!


5. NABUNG! NABUNG! NABUNG!

Yuk mulai menabung
sumber : dokumen pribadi
Ini bagian terpentingnya. Semangat menabung! Kalian bisa buat target setiap bulannya harus berapa rupiah yang disisihkan untuk ditabung. Tetapkan tujuanmu menabung itu untuk apa sehingga kamu tidak mudah tergiur dengan hal-hal sekitarmu. Kamu juga bisa membuka beberapa rekening serta memilih tabungan berjangka sebagai salah satu tips untuk melancarkan kegiatan menabungmu. Buat yang belum tahu, kalau kita memakai tabungan berjangka, kita tidak bisa mengambil uang kita setiap saat loh. Ada waktu-waktu tertentu di mana kita baru bisa mengambil uang kita. Tentu ini akan membuat kita menahan setiap godaan yang menghampiri.

Lalu saat kalian harus bepergian, jangan bawa semua uangmu di dalam dompet! Cukup sisihkan beberapa lembar rupiah di dompetmu dan simpan sisanya di rumah. Hal ini menjaga kita agar tidak boros karena merasa masih ada uang di dompet.


Nah, itulah kiat-kiat hemat di tahun depan dari saya. Kita tinggal menghitung satu hari lagi untuk menuju tahun 2019 dan jangan sampai kesalahan di tahun 2018 terulang lagi di tahun depan. Keborosan kita cukup menjadi masa lalu. Sekarang saatnya untuk menggendutkan dompet dan rekening tabungan!

Kita coba sama-sama ya.

Oh ya, sebagian tips dan trik ini saya dapat setelah membaca website MoneySmart.id . Jika kalian ingin tahu lebih lanjut mengenai cara mengelola uang, juga berita terbaru finansial, kalian bisa langsung mengecek websitenya DI SINI. Mereka juga sedang mengadakan lomba blog loh. Jangan lewatkan kompetisinya ya! Kalau tertarik, kalian bisa buka di sini mengenai infonya.

Jangan lupa untuk selalu #CerdasDenganUangmu.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments